Penolih-Kaligondang. Akibat konsleting listrik, rumah Bapak Sumarjo tahun yang beralamat di Dusun 5, Rt. 01, Rw. 10 Desa Penolih Kecamatan Kaligondang, Rabu 4 September dini hari terbakar habis.
Kejadian diketahui saat tetangga rumah, Bapak Yono sekitar pukul 4 pagi akan melaksanakan sholat shubuh melihat nyala api di rumah Bapak Sumarjo. Seketika Yono masuk kedalam rumah Sumarjo yang berusia 80 tahun dan tinggal sendiri dirumahnya. Yono mendobrak pintu dan berusaha mencari Sumarjo dan membangunkan Sumarjo yang saat itu tengah tertidur dan membawanya keluar rumah.
Kemudian Yono berteriak minta tolong dan wargapun langsung berdatangan. Namun api terlanjur membesar dan warga kesulitan memadamkan kemudian menghubungi Pemadam Kebakaran dan Polsek.
Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 6 pagi, setelah 3 unit mobil Pemadam kebakaran dikerahkan bersamaan dengan warga yang turut memadamkan api.
Akibat kebakaran tersebut Sumarjo mengalami kerugian material sekitar 70juta rupiah. (*Sumber Polsek Kaligondang)